ads

Headline

Nasional

Kaltara

Hukum

Ekonomi

Politik

Teknologi

Gaya Hidup

Inspirasi Guru

Okenews.net - Sudah kewajiban seorang guru untuk selalu memberikan pelajaran kepada anak didiknya, meskipun sedang sakit parah. Seperti seorang guru asal China ini yang di saat-saat terakhirnya masih sempat memberikan ilmu pengetahuan kepada siswa-siswi kesayangannya.
Liu Shengping, guru mata pelajaran Seni dan Ilmu Sosial di Sichuan Normal University di Chengdu, China, memiliki permintaan terakhir untuk mengajar para siswanya untuk terakhir kali di sebuah rumah sakit di mana ia di rawat karena sakit parah.
Sejak bulan April lalu, guru berusia 34 tahun itu memang sudah sakit parah karena gagal hati akut dan sirosis hati yang dideritanya. Tubuhnya terus melemah meski sudah menjalani perawatan di rumah sakit selama dua bulan terakhir.
Liu tidak memiliki biaya untuk mendapatkan donor hati, jadi ia hanya bisa bersabar dan berpasrah diri. Mengingat kondisinya yang semakin memburuk, Liu sadar hidupnya tak akan lama lagi. Dia meminta para siswanya untuk datang ke rumah sakit agar dia bisa memberikan materi pelajaran kepada mereka untuk terakhir kalinya.
Selama 13 menit Liu memberikan materi pelajaran mengenai pentingnya bersyukur dan menjalani kehidupan yang baik. Meski tubuhnya terbaring di atas ranjang rumah sakit, Liu bahkan memberikan beberapa nasehat untuk para siswanya agar tetap tegar menjalani ujian hidup, hidup damai, hidup berdampingan, serta saling memberikan kenyamanan satu sama lain.
Dua puluh siswa yang hadir di sana tampak meneteskan air mata ketika itu. Untuk memberikan semangat kepada gurunya, 20 siswa itu menyanyikan sebuah lagu berjudul A Greatful Heart. A Greatful Heart, di mana lagu itu merupakan lagu sedih untuk menghargai orang terpenting dan paling berpengaruh dalam kehidupan seseorang.
Dengan lagu itu, para siswa mengharapkan Guru Liu memiliki dorongan kuat untuk melawan penyakitnya agar bisa sehat kembali. Dengan begitu, Guru Liu bisa mengajar kembali di sekolah bersama para siswanya.

«
Next
Posting Lebih Baru
»
Previous
Posting Lama

Tidak ada komentar:

Post a Comment


Top